Peringatan Tsunami Berakhir 2 Jam Setelah Gempa
- Details
- Published on Thursday, 03 March 2016 01:16
- Hits: 383

Jakarta - Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) masih menganalisis dampak gempa 7,8 skala Richter (SR) di Kepulauan Mentawai. Sesuai standar operasional prosedur setelah dua jam pascakejadian, peringatan tsunami akan dicabut. Besaran gempa pun telah dikoreksi, karena pada lima menit awal terdata terpantau 8,3 SR. Namun setelah data terhimpun terkoreksi menjadi 7,8 SR yang terjadi pukul 19.49 WIB. Pusat gempa di Samudera Hindia di kedalaman 10 km terletak 682 km barat daya Kepulauan Mentawai, Sumatera Barat. Deputi Bidang Geofisika BMKG Masturyono mengatakan, pengamatan masih terus dilakukan. Analisa lanjutan pun terus dioptimalkan. "Analisa lanjutan, tsunami kemungkinan kecil terjadi, karena berdasarkan analisa mekanisme gempa di sesar geser," katanya di Jakarta, Rabu (2/3).
Guncangan Gempa Terasa Keras di Pasaman Barat
- Details
- Published on Thursday, 03 March 2016 01:07
- Hits: 390

Simpang Empat - Getaran gempa Mentawai, Sumatera Barat (Sumbar), terasa cukup keras di Kabupaten Pasaman Barat. Akibatnya warga Simpang Empat berhamburan ke luar rumah akibat goncangan gempa pada Rabu (2/3) malam. "Guncangannya cukup kuat, kami berhamburan keluar rumah takut ada yang jatuh," kata seorang warga Simpang Empat, Hendrizal di Simpang Empat. Menurut dia, getaran gempa itu cukup kuat dan menggetarkan rumah. Namun tidak ada isi rumah yang pecah karena getarannya hanya sebentar.
Teroris Ditangkap di Kroya dan Malang Diduga Hendak Menyerang Polisi
- Details
- Published on Wednesday, 02 March 2016 13:18
- Hits: 306

Jakarta - Penyidik Detasemen Khusus/88 terus mengembangkan penangkapan dua terduga teroris yang dibekuk di Stasiun Kroya, Cilacap, Jawa Tengah pada pukul 02.00 WIB Senin (29/2) dini hari kemarin. Dari penelusuran terhadap Pujianto dan Panji Kokoh Kusumo itu, Densus berhasil membekuk dua terduga teroris lain di Setuhu, Desa Patokpicis, Wajak, Kabupaten Malang. Mereka yang dibekuk di kaki gunung Semeru itu, tepatnya di di makam keramat Mbah Setiyo dan Mbah Setuhu, pada pukul 05.00 WIB Selasa (1/3) itu bernama Sulaiman dan Sujak.
Jokowi: Menteri Harus Satu Visi dengan Presiden
- Details
- Published on Thursday, 03 March 2016 01:02
- Hits: 385

Tandem Hilir - Presiden Joko Widodo (Jokowi) mengingatkan jajaran menteri Kabinet Kerja agar tetap satu visi dengannya dalam menjalankan pemerintahan. Presiden Jokowi mengaku tidak mempermasalahkan adanya silang pendapat antara Menko Maritim Rizal Ramli dan Menteri ESDM Sudirman Said terkait mekanisme pembangunan lapangan minyak dan gas (Migas) abadi Masela. Menko Maritim berkukuh pembangunan blok migas Masela berdasarkan skenario di darat (on shore) agar masyarakat mendapat manfaat nyata.
1 Maret, Motor Gratis Lalui Tol Suramadu
- Details
- Published on Wednesday, 02 March 2016 09:07
- Hits: 334

Jakarta - Pemerintah menggratiskan sepeda motor atau golongan VI di Jembatan Tol Suramadu mulai 1 Maret 2016, sedangkan untuk golongan I-IV diturunkan tarifnya sebesar 50 persen dari tarif sebelumnya untuk mendorong pertumbuhan ekonomi di Pulau Madura. Kebijakan itu tertuang dalam Keputusan Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat Nomor 60/KPTS/M/2016 tentang Penetapan Golongan Jenis Kendaraan Bermotor dan Pengurangan Besaran Tarif Tol Pada Jalan Tol Jembatan Surabaya-Madura di Jakarta, Selasa (1/3).
More Articles...
- Terduga Teroris yang Dibekuk di Kroya Ingin Lakukan Aksi Teror
- Basuki Paham Keinginan Jokowi atas Ridwan Kamil
- Pelaku Begal Ditangkap di Pangkalan Ojek
- Polri Mutasi Kapolda Sumut, Babel, dan Sulteng
- Lewat Dana Desa, Pemerintahan Jokowi-JK Wujudkan Kedaulatan Desa
- Senin, Pemprov DKI Pastikan Kalijodo Ditertibkan
- Hujan Seharian, Katulampa Masih Aman
- Kasus Titip Absen, Fadli Zon Nilai Novanto Harus Introspeksi Diri
- TNI AL Tangkap Kapal Asal Nigeria
- Kapolri Luruskan soal 9 Anggota DPR Ditangkap karena Narkoba